Monday 30 June 2014

“Dilindas” Tiga Kereta Api, Perempuan Ini Berhasil Selamat

http://ift.tt/eA8V8J

Keajaiban kadang benar-benar terjadi. Itulah yang dialami Mary Downey, perempuan berusia 22 tahun yang “dilindas” oleh tiga kereta api subway di Manhattan, Amerika Serikat.


Kemarin, Mary terjatuh dari atas kereta api subway ke jalur kereta. Saat terbaring di atas jallur kereta, nyawa Mary berhasil selamat ketika tiga kereta subway melintas persis di atas badannya.


Aparat keamanan setempat mengungkapkan, insiden itu terjadi pada hari Minggu sore ketika Mary hendak pulang ke rumah. Dia menumpang kereta subway dari stasiun di 49th Street. Karena masih mabuk, Mary terjatuh dari kereta.


Bahunya patah sehingga Mary tidak bisa bangkit dan keluar dari jalur rel kereta. Tidak berapa lama kemudian, sebuah kereta mendekat dan Mary masih tetap berada di jalur kereta.


Dia berhasil menggeser badannya sehingga berada di sela-sela jalur yang akan dilintasi kereta. Kereta api itu melintas persis di atas badan Mary. Bukan hanya satu, tetapi tiga kereta api yang “melindas” Mary hingga akhirnya di berhasil diselamatkan.


“Dia beruntung bisa selamat ketika kereta api melintas,” kata Mike Meyers, polisi dari batalion FDNY.


Polisi mengungkapkan, Mary dalam keadaan sadar ketika tiga kereta api itu “melindasnya.” Saat kereta subway ketiga melintas di atas badannya, Mary berhasil melambaikan tangan untuk meminta bantuan.


Seorang masinis melihat lambaian tanga Mary dan berhasil menghentikan kereta yang dikemudikannya. Mary langsung dilarikan ke Bellevue Hospital untuk menjalani perawatan.


“Kondisinya sehat, hanya mengalami lebam di bahunya,” kata salah satu sahabatnya. (NYPost)






Sumber http://ift.tt/1x3qD6O

via suara.com

No comments:

Post a Comment